Powershare, Nilai Plus Seri Samsung Galaxy S10
- hntaqiyya
- Apr 8, 2019
- 2 min read

Smartphone berbasis Korea Selatan yaitu Samsung menghadirkan perangkat flagship terbarunya yaitu Samsung Galaxy S10. Samsung Galaxy S10 ini lahir pada tanggal 10 Februari 2019 di San Fransisco, Amerika Serikat. Samsung meluncurkan tiga perangkat smartphone sekaligus yaitu Galaxy S10, Galaxy S10+ dan Galaxy S10e. Hadirnya Samsung Galaxy S10 ini menjadi seri Galaxy S yang ke-10 tepat sejak generasi pertama rilis pada tahun 2010.
Series Galaxy S ini dikabarkan mempunyai spesifikasi mewah dan sejumlah inovasi dihadirkan. Seperti Galaxy S10+ menjadi ponsel pertama Samsung yang mempunyai dua kamera belakang yaitu 12MP + 12MP (2x Optical Zoom), sementara untuk kamera depan 16MP. Tidak hanya itu, Galaxy S seri ini juga mempunyai layer berukuran 6.0 inci dengan teknologi Super AMOLED yang mempunyai resolusi 1440x2960 pixels.
Samsung juga menghadirkan Galaxy Buds yaitu perangkat airbuds nirkabel.
Tak hanya sejumlah inovasi dan spesifikasi saja yang bagus, tetapi Samsung juga menghadirkan Galaxy Buds yaitu perangkat airbuds nirkabel. Perangkat ini mempunyai fitur Enhanced Ambient Sound, yang memungkinkan si pendengar dapat tetap mendengar sekelilingnya dengan jelas bahkan saat menggunakannya. Perangkat ini dapat diisi ulang dayanya hanya dengan dipasang di “rumah” nya yang kecil lalu diposisikan di atas punggung Samsung S10 ini sendiri.

Galaxy S10 dapat menjadi powerbank tanpa kabel.
Seperti yang sudah disebutkan di atas, seluruh seri Galaxy S10 memiliki kemampuan reverse charging nirkabel atau disebut juga Wireless PowerShare. Di sini, Galaxy S10 bisa menjadi pengisi daya bagi perangkat Samsung lainya, bahkan tidak dari Samsung juga bisa. Ini artinya, Galaxy S10 menjadi powerbank tanpa kabel. Tetapi, Galaxy S10 berhenti menjadi pengisi daya perangkat lain jika dayanya sendiri sudah mencapai 30 persen.
Samsung juga secara bersamaan meluncurkan S10 jaringan 5G dan Galaxy Folds. Samsung Galaxy S10 5G ini diluncurkan pertama kali oleh Korea Selatan Dirilisnya Galaxy S10 5G memang bertepatan dengan dimulainya komersialisasi 5G di Negeri Ginseng. Jaringan mutakhir ini dikatakan begitu cepat, misalnya dapat download sebuah film dalam hitungan detik. Sementara, untuk Galaxy Folds hadir dalam dua layar, layar pertama berukuran 4,6 inci sedangkan yang kedua adalah 7,3 inci.
Comments